01/02/2010

MEMETIK MANFAAT TRY OUT UJIAN NASIONAL

Pelaksanaan Ujian Nasional baik Normatif, Adaptif maupun Teori Kejuruan sudah semakin dekat. Seluruh siswa klas 3 SMA-SMK dituntut untuk mempersiapkan diri secara maksimal demi kesuksesan masing-masing. Kesadaran siswa menuju kesiapan diri menghadapi Ujian Nasional pada dasarnya identik dengan kesiapan menghadapi kehidupan yang sebenarnya di tengah-tengah masyarakat kelak.

Dalam kehidupan yang sebenarnya kita termasuk saya dan terutama anda para pelajar tidak bisa dan tidak mungkin untuk selalu menggantungkan diri pada bantuan dan pertolongan orang lain. Tidak mungkin juga mengerjakan soal ulangan atau skala besarnya menyelesaikan masalah kehidupan kita nanti hanya dengan menunggu bantuan dan pertolongan orang lain atau bahkan menunggu mu’jizat yang datang dengan sendirinya. So … bersiap secara maksimal dan mengandalkan kemampuan diri sendiri adalah salah satu kunci sukses yang sangat penting dan sangat pantas untuk diperjuangkan.

Pendidikan dan latihan yang telah dilaksanakan secara bertahap dari semester 1 hingga semester terakhir dilakukan dengan berpedoman pada butir kurikulum yang telah disusun. Soal try out dibuat berdasarkan kisi-kisi soal ujian nasional yang mengacu pada kurikulum yang sama sehingga pelaksanaan try out seharusnya mampu memberi manfaat yang besar bagi siswa khususnya.

Seiring dengan hal di atas pelaksanaan Try out atau uji coba mengerjakan soal-soal yang disiapkan oleh panitia mempunyai banyak manfaat baik untuk diri setiap siswa maupun bagi sekolah sebagai lembaga yang menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan.

Bagi siswa gunakan event try out untuk mengetahui dan mengungkap kelemahan dan kekurangan yang ada pada diri masing-masing. Caranya … kerjakan soal-soal try out hanya dengan mengandalkan kemampuan Anda sendiri … jangan minta bantuan orang lain atau melakukan kecurangan dengan mencontek. Mengapa …? Karena kalau anda tidak bisa menjawab guru akan tahu materi pelajaran yang mana saja belum dipahami dan perlu dilatih lagi. Sebaliknya jika kelemahan anda dalam try out anda tutupi dengan meminta bantuan kawan dan ternyata benar maka guru dan pihak sekolah tidak mengetahui lagi bahwa anda belum bias sebab menurut jawaban yang anda berikan jawabannya sudah benar … misalnya demikian.

Para siswa harus lebih aktif bertanya dan membahas soal-soal try out yang belum dikuasai tanpa meninggalkan pengetahuan lain yang sudah dikuasai. Mudah-mudahan hal ini dapat membantu dan mengantar Anda semua sukses melewati Ujian Nasional dan lulus … !!! Amiiin.